Davide Calabria

Posisi: Sayap Kanan

Umur: 25 (Lahir 6 Desember 1996)

Negara: Italia (7 caps sejak 2020)

Di AC Milan sejak: 2015

Tak dapat dipungkiri jika AC Milan telah menghasilkan legenda merah dan hitam. Legenda yang menjadi tokoh utama tersebut diantaranya Baresi, Maldini dan Costacurta. Maka tidak heran, pemain asli Brescia berharap untuk mengikuti jejak mereka karena ia adalah pemain terlama di skuad saat ini.

Calabria memulai karirnya di Milan pada tahun 2006 ketika ia memasuki Settore Giovanile yang terkenal dan pergi ke Primavera, dimana ia pernah menjadi rekan satu tim dengan Gianluigi Donnarumma dan Manuel Locatelli.

Setelah melakoni debut di laga terakhir Serie A musim 2014-15 saat bertandang ke Atalanta, Calabria kemudian memainkan total 22 pertandingan di semua kompetisi dalam tiga musim pertamanya dan bahkan sempat dianggap dipinjamkan meski memenangkan Supercoppa 2016.

Tetapi cederanya pemain baru Andrea Conti membuat lulusan akademi itu memainkan total 30 pertandingan (21 liga) di musim 2017-18. Ia membenarkan penolakannya untuk dipinjamkan ke klub lain.

Kesetiaan itu dihargai dengan perpanjangan tiga tahun kontrak. Dan update terbaru adalah pada tahun 2021 dimana ia memperpanjang masa tinggalnya di San Siro hingga 2025.

Sejak itu, ia menampilkan performa terbaiknya dengan memiliki beberapa musim dengan masing-masing 30 penampilan atau lebih. Dengan musim 2020-21 menjadi yang terbanyak dengan 39 (32 di liga).

Dia kemudian memperluas perannya di musim 2021-22 sebagai wakil kapten Alessio Romagnoli, mengenakkan ban kapten untuk 17 pertandingan di semua kompetisi. Termasuk sembilan dari sepuluh pertandingan Serie A terakhir saat Milan berhasil meraih Scudetto setelah penantian selama sebelas tahun.

Secara internasional, ia bermain tujuh kali untuk Azzuri setelah naik peringkat sejak menjadi pemain muda pada 2013. Sayangnya, ia melewatkan kemenangan kemenangan Euro 2020 mereka karena operasi hernia.

Author Details

Bringing you the AC Milan experience that is ready to take you to the next level of sports entertainment. Don't miss the action and drama from the Italian football highlights of your favorite players.